Pertama-tama Anda
harus tahu bagaimana tubuh mengatur gula. Gula dalam darah disebut glukosa, dan
berasal dari sumber, yaitu dari makanan yang masuk dan yang diproduksi oleh
hati.
Makanan sehari-hari
seperti nasi, mi, roti, semua yang berasal dari padi-padian, juga buah-buahan,
umbi-umbian, serta gula pasir, dan minuman soda, mengandung karbohidrat. Karbohidrat
diserap tubuh lewat usus, kemudian berubah menjadi glukosa.
Glukosa berada di
otot dan jaringan, merupakan sumber energy utama sel tubuh. Agar dapat
melakukan fungsinya glukosa tubuh “teman” yang disebut insulin. Hormone insulin
diproduksi oleh sel beta kelenjar pancreas. Tiap kali Anda makan pancreas mengeluarkan
insulin kedalam aliran darah. Ibarat kunci, insulin membuka pin tu sel agar
glukosa bias masuk . dengan demikian kadar glukosa dalam darah akan turun.
Hati merupakan
tempat penyimpanan sekaligus pusat pengolahan glukosa. Pada saat kadar insulin
meningkat seiring dengan makanan yang masuk ke tubuh, hati akan menimbun
glukosa, yang nanti dialirkan menuju sel-sel tubuh bila dibutuhkan. Ketika Anda
lapar atau tidak makan, insulin dalam darah rendah sehingga terpaksalah timbunan
gula dalam hati (glikogen) diubah menjadi glukosa kembali dan dikelurkan
melalui aliran darah yang berjalan menuju sel-sel tubuh.
Dalam pankreasjuga
ada sel alfa yang memproduksi hormone glucagon. Jika kadar glukosa darah
rendah, glucagon akan merangsang sel hati agar bekerja memecah glikogen menjadi
glukosa.
Tubuh masih
mempunyai sejumlah hormone lain yang fungsinya berlawanan dengan insulin, yaitu
glucagon, epinefrin (adrenalin), dan kortisol (hormone steroid). Hormon-hormon
ini memicu hati mengeluarka glukosa sehingga glukosa darah bias naik. Keseimbangan
hormone-hormon dalam tubuh aan mempertahankan glu darah Anda berada tetap dalam
batas normal.
Pada penderita
diabetes, ada gangguan keseimbangan antara transportasi glukosa kedalam sel
glukosa yang disimpan di ahti, serta glukosa yang dikeluarkan dari hati, sehingga
kadar glukosa dalam darah meningkat. Selanjutnya kelebihan glukosa akan keluar
melalui urine sehingga jumlah urine banyak dan mengandung gula. Penyebab keadaan
ini hanya dua. Peratama, pancreas tidak mampu lagi membuat insulin. Kedua, sel
tubuh tidak memberi respons pada kerja insulin sehingga glukosa tidak dapat
masuk ke sel.
Bila tubuh anda
gemuk karena kebanyakan lemak, banyak hormon di lemak ini yang bersifat
menghalangi kinerja insulin. Insulin Anda tidak dapat berfungsi dengan baik
sehingga gula darah menjadi suka di turunkan, itulah sebabnya mengapa gula
darah pada orang gemuk biasanya tinggi.
0 Response to "Kenapa Gula Darah Bisa Naik?"
Post a Comment